Lima Tips Mengatasi dan Menghilangkan Jerawat

Lima Tips Mengatasi dan Menghilangkan Jerawat

BIBLIOTIKA - Berikut ini adalah lima tips untuk mengatasi masalah jerawat dengan cara yang mudah dan praktis.

Tips menghilangkan jerawat di wajah

Masa pubertas memang banyak memunculkan masalah. Salah satunya yang sering dialami oleh para remaja adalah munculnya bintik-bintik jerawat di wajah. Karena jerawat inilah kadang penampilan jadi tidak percaya diri lagi, bahkan sampai ada yang malu ketemu orang lain hanya karena jerawat.

Selain itu, memang agak susah mengobati jerawat, belum lagi bekas-bekas bopeng yang ditinggalkan jerawat setelah sembuh.

Untuk mengatasi hal itu, ada cara yang mudah dilakukan dan terbukti manjur untuk mengusir jerawat. Caranya, ambil saja 1 gelas air bekas cucian pertama beras yang masih kental. Kemudian embunkan selama semalam agar mengendap.

Keesokan harinya, sebelum mandi atau cuci muka, gunakan endapan air tersebut sebagai masker. Balurkan secara merata ke seluruh wajah, terutama yang bopeng dan berjerawat. Gunakan setiap pagi dan sore secara teratur. Dalam waktu seminggu, pasti segera tampak hasilnya.

Tips membuat ramuan obat untuk jerawat

Ingin membuat jamu untuk memberantas jerawat di wajah? Siapkan saja bahan-bahannya berikut ini:

Dua buah tanaman lenglengan (daun, batang dan akar), 1 jari rimpang kunyit, 1 jari rimpang temulawak, dan ½ genggam daun sambiloto.

Cara membuatnya, kupaslah kulit kunyit dan temulawak, lalu cucilah hingga bersih bahan tersebut. Kemudan rebus semua bahan dengan tiga gelas air hingga mendidih. Setelah itu api dikecilkan, dan ramuan ini dimasak terus hingga airnya tinggal setengah. Setelah itu disaring. Saat akan diminum, berilah sedikit gula aren atau madu dan aduklah. Minumlah dua kali sehari, setiap hari.

Ramuan ini berkhasiat untuk menyembuhkan jerawat, karena lenglengan, kunyit, temulawak dan sambiloto berkhasiat membantu fungsi hati untuk membersihkan zat-zat racun dalam darah dan juga menyembuhkan peradangan.

Selain untuk diminum, ramuan tersebut juga bisa digunakan sebagai bedak jerawat.

Tips membuat bedak untuk jerawat

Bila Anda ingin membuat bedak untuk mengatasi jerawat, silakan ikuti tips yang berikut.

Ambillah 2 ruas temugiring, 2 ruas kunyit putih (temu mangga), 1 butir jebuk sari (pinang) dan 1 buah kulit jeruk purut.

Cara membuatnya, kupas semua bahan dan cuci hingga bersih. Lalu, tumbuklah semua bahan itu hingga halus. Olah atau buatlah ramuan tersebut menjadi beberapa butir, dan jemur hingga benar-benar kering.

Nah, cara penggunaannya adalah dengan mengambil 1 butir ramuan tersebut untuk bedak jerawat. Beri sedikit air dan usapkan ke wajah. Biarkan beberapa saat hingga kering, kemudian cuci wajah Anda dengan air hangat.

Temugiring dalam ramuan ini berguna untuk menghaluskan kulit, sedangkan kunyit sering dipakai sebagai bahan kosmetik. Jebuk sari berkhasiat sebagai antikuman, dan kulit jeruk purut berfungsi untuk membersihkan kulit.

Tips membuat krim anti jerawat 

Siapkan 2 buah bengkoang segar, 2 buah belimbing wuluh, 1 centimeter kunyit, dan sebatang serai.

Cara membuatnya, belimbing wuluh dan kunyit diparut, diperas, kemudian disaring. Bengkoang diparut, diperas, dan disaring. Diamkan air perasan ini dalam sebuah wadah. Batang serai dimemarkan dan direbus dengan sedikit air. Setelah dingin, air rebusan serai dicampurkan dengan campuran belimbing wuluh dan kunyit. Terakhir, semua bahan ini dicampurkan dengan pati bengkoang yang telah diendapkan sarinya.

Perlu diperhatikan bahwa endapan yang terjadi dari parutan bengkoang tidak terlalu banyak, sehingga larutan yang dicampurkan cukup dua atau tiga sendok teh saja. Simpan sisanya dalam freezer yang dapat digunakan lagi setelahnya. Krim ini dioleskan pada wajah yang berjerawat setiap malam, sebelum tidur. Esok paginya, cukup dibilas dengan air bersih.

Memanfaatkan mengkudu untuk kehalusan kulit

Membicarakan tentang problem wajah memang seperti tak ada habisnya. Siapapun tentu menginginkan wajah yang halus mulus dan tidak berjerawat. Menurut para ahli kecantikan, bauh pace atau mengkudu ternyata juga bisa dipakai untuk menghaluskan wajah, selain untuk obat hipertensi, sakit punggung, luka bakar, flu, batuk dan diabetes. Ingin tahu bagaimana cara menggunakan buah pace atau mengkudu untuk menghaluskan kulit wajah?
  1. Pertama-tama bersihkan wajah dengan pembersih yang biasa dipakai.
  2. Basahi kain kasa dengan sari mengkudu.
  3. Tutup seluruh wajah termasuk dahi dan juga leher dengan kain kasa tersebut, lalu diamkan beberapa saat.
  4. Ulangi dengan menggunakan air hangat, dan lakukan beberapa kali. Kemudian bubuhkan larutan penyegar untuk menutup pori-pori.
  5. Jika ingin membandingkan pengaruh perawatan muka dengan sari buah mengkudu, cobalah salah satu sisi wajah saja dan bandingkan hasilnya. 

Baca juga: Cara Alami Mengatasi dan Mengobati Jerawat