Tips Merawat Aneka Perabotan di Rumah

Tips Merawat Aneka Perabotan di Rumah

BIBLIOTIKA - Perabotan di rumah bisa terbuat dari kayu, plastik, rotan, dan lain-lain. Ada perabotan modern, ada pula perabotan kuno. Berikut ini tips-tips yang mungkin Anda perlukan dalam merawat dan membersihkan aneka perabotan di rumah Anda, agar lebih awet dan tahan lama.


Tips agar perabotan kuno tampak baru

Furniture atau perabotan kuno banyak disukai orang, karena kesannya antik dan klasik. Namun, karena barang kuno, tidak jarang perabotan semacam itu sudah tidak mengkilap atau kinclong lagi, melainkan tampak kotor dan kusam. Nah, jika Anda membeli perabotan kuno dan ingin perabotan tersebut tampak baru dan kinclong lagi, Anda bisa ikuti tips berikut ini.

Pertama-tama, bersihkan perabotan kuno tersebut dengan air sampai bersih, lalu keringkan dengan menggunakan lap. Setelah itu, cari botol kosong yang terbuat dari kaca dengan permukaan yang halus. Nah, gosokkan botol tersebut pada perabotan kuno Anda, dengan sedikit ditekan pada permukaannya. Dengan cara ini, parabotan kuno Anda akan tampak kinclong.


Tips mengkilapkan perabotan rotan

Perabotan yang terbuat dari rotan biasanya akan memudar warnanya secara perlahan-lahan. Hal ini terjadi karena pengaruh seringnya dipakai, atau karena terpapar sinar matahari dan kehujanan, atau juga karena hal-hal lain. Jika Anda ingin perabotan rotan Anda kembali mengkilap seperti baru lagi, gunakan saja tips berikut ini.

Cucilah perabotan rotan Anda dengan air bersih yang telah dicampur dengan sabun cuci atau detergen, lalu bilaslah dengan air bersih. Setelah kering, peliturlah seluruh bagian perabotan rotan Anda di tempat yang terbuka ketika terik matahari.

Nah, ketika pelitur mengering, Anda akan menyaksikan perabotan rotan Anda seperti baru kembali.


Tips membersihkan perabot plastik

Barang-barang rumah tangga banyak yang terbuat dari plastik. Selain ringan, barang-barang dari plastik juga tidak mudah pecah sebagaimana barang-barang yang terbuat dari kaca.

Nah, jika Anda mengalami masalah karena barang-barang plastik Anda mengalami noda yang cukup sulit dihilangkan, atau Anda ingin barang-barang plastik yang telah kusam bisa kembali tampak baru, Anda bisa menggunakan tips berikut ini.

Siapkan air sebanyak 4,5 liter yang dicampur dengan 1 mangkuk kecil bahan pemutih dalam sebuah ember atau wadah yang mencukupi. Masukkan barang-barang plastik Anda ke dalam air tersebut, dan rendamlah selama kurang lebih 20 menit. Setelah itu cucilah seperti biasa dengan sabun cuci dan air hangat. Barang-barang plastik Anda pun kembali bersinar.


Tips merawat perabotan melamin

Punya perabotan makan yang berbahan melamin di rumah Anda? Agar perabotan Anda tetap dalam kondisi prima serta senantiasa bersih meski telah berusia tua, berikut ini tips yang bisa Anda lakukan.

Untuk mencuci perabotan melamin, gunakan sabun cair dan spon halus. Jangan menggunakan bahan pencuci yang kasar, misalnya abu gosok.

Kemudian, perlengkapan makan berbahan melamin tidak untuk digunakan di microwave, karena sifat dari bahan dasar melamin adalah penyerap panas. Jauhkan dari microwave, karena berbahaya jika digunakan di tempat yang bersuhu sangat panas.


Tips membersihkan anyaman rotan

Kalau Anda memiliki barang-barang yang terbuat dari rotan di rumah yang terlihat mulai kusam, dan ingin membersihkannya agar kembali mengkilat seperti baru lagi, Anda bisa menggunakan tip berikut ini.

Siapkan air hangat yang dicampur garam secukupnya, kemudian sikatlah anyaman rotan Anda dengan menggunakan sikat gigi bekas. Agar anyaman rotan Anda bersih sempurna, jangan lupa untuk membersihkan sela-sela rotan, sehingga kotoran yang menempel di sana luruh semua.