Contoh Soal Pengetahuan Umum Dalam Tes CPNS (3)

Contoh Soal Pengetahuan Umum Dalam Tes CPNS

BIBLIOTIKA - Artikel ini lanjutan artikel sebelumnya (Contoh Soal Pengetahuan Umum Dalam Tes CPNS 2). Untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik, sebaiknya bacalah artikel sebelumnya terlebih dulu.

Berikut ini adalah contoh soal pengetahuan umum yang ada dalam tes CPNS. Contoh berikut ini hanya ilustrasi untuk bahan pembelajaran, sehingga jika terjadi kesamaan atau kemiripan dengan tes sebenarnya, semata hanya kebetulan.

Sistem nilai tukar yang digunakan Pemerintah Indonesia pasca krisis moneter 1997/1998 adalah sistem kurs mengambang terkendali, SEBAB sistem kurs mengambang terkendali ditentukan oleh penawaran dan permintaan nilai tukar uang sampai terjadi keseimbangan di pasar valuta asing.

Koperasi di Indonesia menjadi sendi perekonomian negara, SEBAB ciri masyarakat Indonesia adalah masyarakat yang bergotong-royong.

Asas non retroaktif tidak berlaku dalam hukum pidana, SEBAB dalam hukum pidana berlaku asas legalitas.

Di sejumlah daerah terjadi kasus pilkada yang menunjukkan bahwa tingkat kedewasaan masyarakat dalam berdemokrasi belum matang, SEBAB fungsi pendidikan politik yang diperankan oleh partai politik belum berjalan efektif sebagai akibat sistem pendidikan nasional yang tidak berbasis kompetensi.

Untuk soal-soal berikut ini, pilihlah satu jawaban yang paling tepat.

TES BAKAT SKOLASTIK


KORAN : MAJALAH : BULETIN =
A.  Restoran : Hotel : Losmen
B.  Cat : Kuas : Lukisan
C.  Sandal : Sepatu : Kaos
D.  Air : Roti : Singkong
E.  Bus : Kereta Api : Delman

CATATAN : NOTASI = PERINGKAT :
A.  Pangkat
B.  Level
C.  Peringkat
D.  Peningkatan
E.  Urutan

RENCANA : PELAKSANAAN : EVALUASI
A.  Cita-cita : Tindakan : Renungan
B.  Cita-cita : Perjuangan : Sukses
C.  Proposal : Persetujuan : Program
D.  Masa lalu : Masa sekarang : Masa depan
E.  Awal : Akhir : Tengah

166, 84, 43, 22 ½, ....
A.  11 ½
B.  12 ½
C.  11
D.  12
E.  9

…, …, 20, 12, 24, 16, 28, 24
A.  8 dan 16
B.  20 dan 28
C.  32 dan 24
D.  9 dan 3
E. 23 dan 26

Tiga orang diberi tugas. Masing-masing dari mereka dibayar Rp. 75, Rp. 100, Rp. 125, tiap jamnya. Mereka menerima Rp. 63.000, setelah menyelesaikan tugas tersebut. Bila mereka bekerja 7 jam dalam sehari, berapa minggukah yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas tersebut? (1 minggu = 6 hari)
A.  4 minggu
B.  5 minggu
C.  6 minggu
D.  7 minggu
E.  8 minggu

Sebagian A adalah N. N bukan U. Sebagian A bukan B adalah U. Semua N, B, dan U adalah A; jadi:
A.  Semua A adalah U bukan B
B.  Semua A adalah N bukan U
C.  Semua A bukan N bukan B
D.  Sebagian A bukan U, bukan B, bukan N
E.  Sebagian A adalah U dan B, bukan N

7 x 7,3 + 6 x 4.6 – 15 x 2.5 = ….
A.  286,9
B.  285,1
C.  200,32
D.  764
E.  355,6

Dua buah baja yang berpenampang lingkaran masing-masing mempunyai jari-jari 1 ½ cm dan 0,625 cm. Berapakah beda diameter antara kedua penampang tersebut?
A.  0,750 cm
B.  1,750 cm
C.  0,875 cm
D.  1,550 cm
E.  0,775 cm

Semua penyelam adalah perenang, sementara penyelam adalah pelaut, jadi....
A.  Sementara pelaut adalah perenang
B.  Sementara perenang bukan penyelam
C.  Semua pelaut adalah perenang
D.  Sementara penyelam bukan pelaut
E.  Sementara penyelam bukan perenang

Bila A = B, maka A tidak sama dengan C. Bila P = A, maka:
A.  Bila P = C, maka P = B
B.  Bila P = C, maka P tidak sama dengan A
C.  Bila P = C, maka P tidak sama dengan B
D.  Bila P = C, maka P = AB
E.  Tidak ada yang benar

Semua yang bergelar Ir., hidup dengan makmur. Sebagian yang bergelar Ir. melakukan kegiatan wirausaha. Jadi....
A.  Semua wirausahawan yang bergelar Ir.
B.  Semua wirausahawan makmur bergelar Ir.
C.  Semua wirausahawan yang hidupnya makmur bergelar Ir.
D.  Semua Ir. yang hidupnya makmur adalah wirausahawan
E.  Semua Ir. yang wirausahawan hidup dengan makmur

Jika pernyataan: “Semua dokter adalah laki-laki” adalah salah, maka....
A.  Sementara dokter adalah laki-laki
B.  Sementara laki-laki adalah bukan dokter
C.  Sementara dokter adalah bukan laki-laki
D.  Tidak ada dokter yang bukan laki-laki
E.  Tidak ada kesimpulan yang benar

Sebagian pejabat mempunyai kedudukan mulia. Semua yang mempunyai kedudukan mulia bisa mendatangkan harta. Jadi....
A.  Sebagian pejabat tidak mempunyai kedudukan mulia
B.  Sebagian yang bisa mendatangkan harta adalah pejabat
C.  Sebagian yang mempunyai kedudukan mulia adalah pejabat
D.  Sebagian pejabat tidak bisa mendatangkan harta
E.  Semua pejabat mempunyai kedudukan mulia

Baca lanjutannya: Contoh Soal Pengetahuan Umum Dalam Tes CPNS (4)

Tersedia paket buku digital BIBLIOTIKA. 
Untuk mendapatkan, klik di sini.